Cari Blog Ini

Kamis, 19 Juli 2018

Perampasan Motor Modus Hipnotis di Perumahan Zamrud

Melaporkan, telah terjadi penipuan yang mengakibatkan kehilangan sebuah motor Honda Beat warna Merah-Putih Plat B 4428 KEF, kronologis sebagai berikut.
Pak Suryadi, pemilik warung Sate Padang yg tinggal di Ruko Zamrud Blok N No,09 pukul 19.00 kedatangan pelanggan yg memesan 110 porsi sate untuk keperluan hajatan.

sebelum sate selesai dipesan sang pelanggan (penipu-1) mengajak Pak Suryadi (Korban) dengan membawa motor korban untuk ketemu Bossnya (penipu-2) disalah satu Ruko Jl. Zamrud Selatan yg diakui sebagai milik penipu2. mereka hanya ketemu didepan ruko saja, tidak masuk.
tak selang beberapa lama percakapan yang meyakinkan Pak Suryadi bahwa penipu-2 adalah pemilik ruko yg akan bikin hajatan, lalu penipu-2 meminta tolong ke korban untuk dibelikan sate kikil dan soto 3 porsi yg katanya untuk Pak RT, dengan memberi uang 100rb ke Pak Suryadi. Saat bersamaan Penipu-1 meminjam motornya dengan alasan untuk jemput istri penipu-2 dirumah.
selesai memesan sate Kikil dan soto, pak suryadi kembali mau menemui penipu-2 dirukonya, tetapi penipu-2 itu gak ada.
ditunggu sampai sekitar jam 22.00 tidak kunjung datang dan menanyakan orang sekitar tidak ada yg tau dan kenal, baru Pak Suryadi sadar bahwa dirinya kena tipu dan motornya dibawa lari.

Demikian kronologis penipuan yg saya terima dari Korban saat memberikan laporan pada pukul 05.30 pagi tadi, dan saya sampaikan kepada warga agar kita warga blok N lebih berhati - hati. Dan menghimbau kepada pengurus RW/RT untuk menambah petugas dan memperketat keamanan khususnya di area Ruko dan Rumah area sisi luar Blok N.

Salam, 
Sugiharto 
Ketua RT01/RW20
Zamrud Blok N


Modus kejahatan di atas hampir sama dengan kejadian di RM Padang Pituah Mande Bekasi Timur Regensi Blok C1 pada tanggal 13 Juli 2018

Waspadalah!!! Waspadalah!!!
Kejahatan terjadi bukan hanya karena ada niat dari pelakunya, tapi juga karena ada KESEMPATAN

Sumber gambar: TribunnewsBogor


Tidak ada komentar:

Posting Komentar